8 Penyebab Jerawat Bau Menusuk! Wajib Ketahui

Artikel Terkait Pengobatan Jerawat
Jangan lupa membaca artikel sebelumnya di > Portal Informasi Indonesia.

Kehadiran jerawat pada kulit terutama kulit wajah memang terasa menganggu penampilan terutama untuk kaum hawa. Banyak dari kaum hawa yang begitu panik saat mengetahui adanya benjolan kecil yang kita sebut dengan jerawat pada kulit wajah mereka.
Jerawat tidak hanya dapat ditimbul pada kulit wajah saja, melainkan jerawat dapat muncul juga di dada, punggung, kemaluan dan mata. Dari tempat tumbuhnya jerawat dikulit faktor penyebab yang melatar belakanginnya juga berbeda-beda.

Artikel lainnya: Tidur Telentang Berbahaya Bagi Ibu Hamil! Baca Penjelasannya

Oleh sebab itu untuk mengatasi jerawat yang muncul diperlukan pengetahuan tentang penyebab dari munculnya jerawat tersebut. Nah, pada kesempatan kali ini KincaiMedia akan mengulas tentang 8 Penyebab Jerawat Bau Menusuk! Yuk simak ulasannya di bawah ini.

Berikut 8 Penyebab Jerawat Bau Menusuk!

1. Merokok

Merokok merupakan salah satu aktifitas yang tidak sehat untuk organ tubuh termasuk paru-paru. Aktifitas merokok dalam jangka waktu yang lama juga dapat membuat penggunanya meninggal dunia.
Dan untuk dampak negatif yang diberikan oleh rokok bagi kulit adalah timbulnya masalah jerawat. Jerawat yang timbul pada orang yang aktif merokok lebih memiliki aroma yang bau. Ini mungkin karena tubuh ikut melepaskan zat yang terkandung didalam rokok melalui pori-pori pada kulit.

Untuk itu cara mengatasi agar jerawat tidak bau adalah dengan menghentikan kebiasaan meroko terutama untuk laki-laki. Sedangkan untuk perempuan sedapat mungkin untuk menjauhi orang yang merokok disekitarnya.

2. Mengkonsumsi Alkohol

Alkohol adalah sejenis senyawa yang juga terdapat pada beberapa minuman, keberadaan alkohol sebenarnya berfungsi untuk menghangatkan tubuh dari dalam bagi orang yang tinggal didaerah bersalju.
Sedangkan selain dari itu mengonsumsi alkohol secara berlebihan dapat menganggu kesehatan, mental dan mabuk. Dampak negatif yang paling terlihat bagi para pengonsumsi alkohol adalah kulit yang terlihat lebih tua dari usia sebenarnya.

Selain itu mengonsumsi alkohol secara berlebihan juga dapat menimbulkan jerawat pada kulit. Jerawat yang muncul pada wajah dapat beraroma bau karena efek dari konsumsi alkohol.


3. Mengkonsumsi Makanan Berlemak

Tidak dipungkiri bahwa makanan juga termasuk salah faktor penyebab timbulnya jerawat pada wajah. Karena beberapa makanan yang mengandung lemak tinggi dapat meningkatkan produksi kelenjar minyak pada kulit.
Akibatnya jerawat dapat saja muncul pada wajah. Contoh dari makanan yang tinggi kandungan lemak adalah susu, jeroan dan makanan yang mengandung santan. Ada baiknya untuk mengatasi hal ini Anda memperhatikan makanan yang dikonsumsi.

Mengonsumsi makanan dengan tinggi kandungan lemak sama sekali tidak dilarang justru dibutuhkan oleh tubuh dan kulit, hanya saja ada batasan yang harus dipatuhi. Ada baiknya jika Anda lebih banyak memasukkan menu buah-buahan dan sayur-sayuran untuk dikonsumsi setiap harinya.

4. Alergi

Alergi dapat disebabkan karena suhu, cuaca dan kondisi kulit pada saat tersebut. Jerawat yang disebabkan karena alergi umumnya memang memiliki aroma yang berbeda. Selain itu jerawat karena alergi juga menyebakan kulit menjadi terasa gatal.
Untuk itu ada baiknya untuk tidak mengaruk jerawat karena takut akan mengakibatkan jerawat menjadi bertambahn parah. Baiknya segera atasi dengan pemberian obat yang sudah diresepi oleh dokter untuk mengatasi rasa gatal pada kulit.

5. Minyak yang Berlebih

Minyak yang diproduksi oleh kulit berguna untuk menjaga kelembapan pada wajah. Namun saat produksi kelenjar minyak berlebihan pada wajah dapat membuat pori-pori pada wajah menjadi tersumbat dan menimbulkan jerawat.


6. Debu

Debu selalu ada baik berada didalam ruangan maupun luar ruangan. Namun jumlah debu yang ditemui tentu lebih banyak jika berada di laur ruangan.
Untuk itu jika Anda banyak melakukan aktifitas di luar ruangan ada baiknya untuk menggunakan pelindung seperti topi, masker atau payung untuk melindungi kulit Anda dari debu yang berterbangan di udara. Karena debu tersebut dapat saja menempel pada kulit wajah dan menimbulkan jerawat pada wajah.

7. Keringat

Keringat umumnya keluar setelah kita melakukan aktifitas fisik yang berat seperti olahraga. Namun saat keringat yang keluar tidak di lap dapat menjadikan jerawat muncul pada kulit.
Ini karena biang keringan mengandung bakteri yang dapat membuat kulit menjadi lebih sensitif sehingga kehadiran jerawat mejadi meningkat. Untuk mengatasi hal tersebut ada baiknya ksmu untuk menyediakan semacam handuk kecil yang dikalungkan pada leher untuk melap keringat yang menetes.

8. Nanah yang Terkandung di Dalam Jerawat

Nanah yang terdapat pada jerawat membuat semacam mata yang nantinya akan meletus. Jerawat yang mengandung nanah dapat disebabkan akibat infeksi yang terjadi pada jerawat. Contohnya adalah dengan menyentuh jerawat menggunakan tangan.
Untuk itu saat kulit wajah sedang berjerawat alangkah baiknya untuk tidak menyentuh jerawat dengan menggunakan tangan. Karena tangan yang Anda gunakan bisa saja sedang dalam keadaan yang tidak bersih. Sehingga memungkinkan untuk terjadinya infeksi pada jerawat.

Jika jerawat sudah terinfeksi maka selanjutnya akan terjadi munculnya nanah. Jika jerawat yang muncul mengandung nanah maka jerawat akan memiliki aroma bau saat tercium.

Nah, itulah ulasan tentang 8 Penyebab Jerawat Bau Menusuk! Apabila penjelasan di atas ada yang kurang jelas, atau Anda ingin memberikan kami rekomendasi selanjutnya harus membuat artikel apa, silahkan comment di bawah ya gais. Semoga bermanfaat...

Artikel lainnya:


Selain sebagai media informasi kesehatan, kami juga berbagi seputar bisnis di indonesia, anda bisa membacanya pada artikel terkait dibawah ini :